Josmartin Peto M

Life is like sailing the boat in the middle weavy ocean into direction island. If we want our boat face up or face down, it depends on yourselves, you shoukd be...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pantun Pendidikan (Tantangan 136)

Pantun Pendidikan (Tantangan 136)

Ke Cibinong membeli baju

Beli celana di Tanah Abang

Dengan belajar kita maju

Negara kita dapat berkembang

Ada anak di depan lobi

Sambil duduk membeli sala

Jadikan membaca sebagai hobi

Supaya terbuka cakrawala

Pak Madi naik pedati

Pedati melaju arah Cibubur

Menuntut ilmu tiada henti

Sebelum badan masuk kubur

Mobil sedang dibawa nyonya

Tenang bunyinya waktu melaju

Tuntutlah ilmu sejauh-jauhnya

Negeri Cina hendak dituju

Nyetir truk ke arah Pekan

Hampir menabrak si anak kancil

Ilmu yang baik harus diamalkan

Walaupun cuma dari anak kecil

Pak komandan mengambil alih

Mengatur barisan sambil berdiri

Menuntut ilmu jangan pilih-pilih

Kalau baik bagus dipelajari

Berhenti anak di jalan raya

Karena motor kehabisan minyak

Orang berilmu akan kaya

Bahkan wawasan semakin banyak

Dia duduk sangat lelah

Berjalan kaki dari Kediri

Menuntut ilmu tak harus di sekolah

Di rumah bisa secara mandiri

Pergi ke ladang mencabut keladi

Keladi direbus oleh Nana

Ilmu didapat bisa abadi

Harta didapat bersifat fana

Mencangkul tanah dengan tak jemu

Karena bekerja bersuka ria

Bekali anak dengan ilmu

Jadi pegangan di waktu tua

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Pantunnya bagus-bagus, 'enak' dibaca.

29 May
Balas

Bagus juga pantunnya..ada unsur jenaka juga pendidikannya, sampai ke china juga he..he.apalgi pak kumendan diikutkan..bukan kumendan MGI kan he..he..lanjut pak, .jago pantun dilawan..salam

29 May
Balas

Mantap pak

29 May
Balas

Mantap mister

29 May
Balas



search

New Post